Pemerintah Kota Tanjungbalai menjalin kerjasama dengan Universitas Sumatera Utara (USU) dalam bidang pendampingan pembangunan ekonomi dibidang Perdagangan dan Jasa di Kota Tanjungbalai.
Bukti Keseriusan Pemko Tanjungbalai ditandai dengan melakukan Kunjungan dan Pertemuan Langsung Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH ke USU, Medan dan diterima oleh Drs. Mahyuddin K. M. Nasution, M.I.T., Ph.D. Wakil Rektor III Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Kerjasama Universitas Sumatera Utara di Kantor Rektorat USU (Kamis, 27/9/2018).
Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial yang berharap kerja sama Ini nantinya dapat berjalan dengan baik. Sebelumnya Pemko Tanjungbalai juga telah melakukan MOU dengan USU terkait kerjasama pengembangan SDM dan Peningkatan Kualitas Pendidikan bagi Para Siswa di Kota Tanjungbalai yang akan melanjutkan Program Kuliah di USU.
H.M Syahrial juga berharap USU dapat memberikan masukan dan kajian terhadap ekonomi di Kota Tanjungbalai untuk mendorong kebijakan yang berpihak pada keseimbangan baik usaha mikro kecil menengah atau investasi skala besar.
Menindaklanjuti hal tersebut, Pemko Tanjungbalai menjalin kerjasama dengan USU dalam membuat kebijakan terkait peningkatan ekonomi masyarakat khususnya dibidang Perdagangan dan Jasa Ekspor Impor, Sebut Wali Kota
“Peningkatan Pertumbuhan Ekonomi di Kota Tanjungbalai akan bertambah seiring dengan kondisi ekonomi dan Iklim Investasi yang menjanjikan, Pemberian Izin Ekspor Impor yang tidak memberatkan masyarakat dan Kemudahan Mendapatkan Modal bagi para Eksportir dan Importir di Kota Tanjungbalai”, Katanya.
Tidak hanya soal kebijakan ekonomi, H.M Syahrial juga berharap USU bisa mengkaji kebijakan pemerintah dalam penggunaan anggaran. Kajian dianggap penting agar dana tidak salah sasaran dan berdampak pada pembangunan.
“Diharapkan USU memberi masukan agar Kajian yang akan dihasilkan nantinya benar-benar dapat terlaksana dengan baik dan berpihak pada masyarakat Tanjungbalai serta menambah Pendapatan Pemko Tanjungbalai,” ujar Wali Kota.
Wakil Rektor III USU, Drs. Mahyuddin K. M. Nasution, M.I.T., Ph.D. mengatakan USU bersedia untuk bekerjasama dengan Pemko Tanjungbalai terkait pembuatan Kajian tersebut. Guna merespon hal tersebut, USU telah membentuk Tim Kajian yang diketuai Prof. Ridwan Hanafi yang beberapa hari kedepan akan berkunjung ke Pemko Tanjungbalai dan melakukan Pertemuan dengan Pemerintah Kota Tanjungbalai, Forkopimda, Instansi Vertikal dan Masyarakat guna mendapatkan data dan Informasi yang lebih Konkret.
Kami berharap Kajian yang akan dihasilkan dapat selesai tidak terlalu lama, sehingga dapat menjadi dasar dalam peningkatan ekonomi masyarakat Kota Tanjungbalai.