Wali Kota H.M Syahrial Melantik Pengurus IPHI Tanjungbalai Masa Bhakti 2018-2023

Bertempat di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Tanjungbalai, Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH melantik Pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Tanjungbalai Masa Bhakti 2018-2023. Acara tersebut juga dihadiri Wakil Wali Kota Drs. H Ismail, Forkopimda Kota Tanjungbalai, Kakan Kemenag Tanjungbalai, Para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kota Tanjungbalai, Pengurus Daerah IPHI Provinsi Sumatera Utara, Anggota IPHI Kota Tanjungbalai, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda (Sabtu, 29/9/2018)

Prosesi Pelantikan PD IPHI Kota Tanjungbalai Periode 2018-2023 dilantik secara resmi oleh Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH, berdasarkan Surat Keputusan Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Sumatera Utara Nomor : 3.083/skep/IPHI-SU/V/2018 tanggal 18 Mei 2018 terpilih sebagai Ketua Pengurus Daerah IPHI Kota Tanjungbalai H. Maralelo Siregar, Seketaris H. Zairil Wathan Pane dan Bendahara H. Syahro Siregar, SE.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH mengucapkan selamat kepada Pengurus IPHI yang baru saja dilantik. “Tanggung jawab sudah ada dipundak, maju tidaknya IPHI Kota Tanjungbalai tergantung pada pengurus IPHI yang baru saja dilantik” Kata H.M Syahrial.

Wali Kota Tanjungbalai juga mengatakan organisasi yang besar membutuhkan orang-orang yang memiliki jiwa yang besar dengan visi dan misi yang sama. “Kuncinya sebuah organisasi adalah kerja sama yang sangat kuat” Ungkap H.M Syahrial, selain itu, IPHI juga merupakan perekat silaturahmi untuk mempersatukan berbagai macam budaya, suku dan ras yang ada di Kota Tanjungbalai.

Wali Kota juga menghimbau agar Pengurus IPHI dapat melaksanakan tugasnya berdasarkan tugas pokok dan fungsinya serta menjadi penyambung lidah tentang program Pemerintah Kota Tanjungbalai.

“IPHI adalah orang-orang yang sudah melaksanakan Ibadah Haji, karena apabila orang sudah melaksanakan Ibadah haji dapat menjadi suri tauladan untuk kehidupan di masyarakat,
diharapkan agar IPHI dapat terus memberikan dukungan dan saran demi kemajuan Kota Tanjungbalai,” Ujar Wali Kota.

Saya mengajak kepada semua anggota IPHI agar dapat terus bergandengan tangan, serta menjaga persatuan dan kesatuan serta memberikan sumbangsihnya bagi terwujudnya Kota Tanjungbalai “BERSIH” Berprestasi, Religius, Sejahtera, Indah dan Harmonis, Sebut Wali Kota mengakhiri Sambutannya.