Pembukaan Porprovsu 2019, Kontingen Tanjungbalai Targetkan Masuk 10 Besar

Pekan Olahraga Provinsi Sumatra Utara (Porprovsu) 2019 resmi dibuka, di Gedung Astaka, Jalan Pancing, Medan, Sabtu (22/6/2019) Pagi. Kontingen Kota Tanjungbalai tampil kompak mengenakan “Batik Kito” saat pembukaan Porprovsu dan menargetkan bisa masuk 10 Besar pada event Porprovsu 2019 kali ini.

Sebagaimana yang telah disampaikan Wali Kota Tanjungbalai saat pelepasan Kontingen Tanjungbalai beberapa waktu yang lalu, kontingen Tanjungbalai menargetkan bisa masuk 10 besar dengan meraih medali emas sebanyak-banyaknya dari 14 cabor yang dipertandingkan.”

“Ditahun ini atlet kita akan mengikuti seluruh 9 cabang olah raga (cabor) dari 14 cabor yang di pertandingkan yakni Atletik, Gulat, Pencak Silat, Taekwondo, Angkat Besi, Bilyar, Tenis Meja, Tinju dan Karate, Ujar Abdurrahman selaku Ketua Kontingen.

Hadir langsung saat pembukaan Porprovsu 2019, Wakil Wali Kota Tanjungbalai Drs. H. Ismail guna memberikan semangat dan motivasi kepada para Atlet Tanjungbalai yang akan bertanding

Wakil Wali Kota mengatakan Porprovsu merupakan arena puncak prestasi olahraga tertinggi se Sumatera Utara. Karenanya, Pemko Tanjungbalai bersama KONI Tanjungbalai harus ikut mensukseskan gelaran yang digelar empat tahun sekali ini.

Kontingen Kota Tanjungbalai ke Porprovsu 2019 berkekuatan 54 atlet dan 15 pelatih, ditambah ofisial keseluruhan berjumlah 72 orang yang akan mengikuti Porprovsu 2019 mulai 22 sampai 29 Juni mendatang.

“Di arena Porprovsu 2019 ini diperebutkan 227 medali emas dan perak, serta 363 medali perunggu.