Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Pelantikan PD MABMI Kota Tanjungbalai Periode 2019 – 2023

Pelantikan Pengurus Daerah Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (PD MABMI) Kota Tanjungbalai, Sumatera Utara, Periode Tahun 2019 -2023 berlangsung sukses yang dilaksanakan di Ball Room Grand Singgie Hotel, Jalan HOS Cokroaminoto, Tanjungbalai, Senin (26/8/2019) Sore.

Acara yang dihadiri langsung Wali Kota Tanjungbalai sekaligus Pembina PD MABMI H.M Syahrial SH,MH, Sri Paduka Tuanku Sultan Asahan Dr Kamal Abraham Abdul Jalil Rahmadsyah, Forkopimda Tanjungbalai, OPD, Tokoh Masyarakat Kota Tanjungbalai H Zulkifli Amsar Batubara, Organisasi Lintas Etnis, Ormas, OKP, Pengurus MABMI se-Kota Tanjungbalai dan Undangan lainnya.

“Saya mengucapkan terima kasih karena telah diberikan kepercayaan untuk memegang tampuk kepengurusan PD MABMI Kota Tanjungbalai. Terima kasih juga saya ucapkan kepada semua pihak hingga terlaksana acara ini. Merupakan suatu kehormatan atas kehadiran Wali Kota Tanjungbalai, Forkopimda, Ketua Umum PB MABMI Datuk Sri Samsul Arifin, serta seluruh undangan dan pengurus yang hadir”.Ungkap Hj. Delima

Dalam sambutannya juga Ketua PD-MABMI Kota Tanjungbalai Hj. Delima S. Pd, dalam waktu dekat PD MABMI Tanjungbalai akan melaksanakan Rakerda secara terpisah dari Musda, agar nanti dapat menghasilkan program yang diusung ke Pemkot Tanjungbalai bukan hanya dalam bentuk budaya tapi sejauh mana masyarakat Kota Tanjungbalai dapat terayomi dan bersinergi dengan program-program Pemkot Tanjungbalai, serta tidak membelakangkan etnis-etnis yang ada di kota Tanjungbalai, kata Delima.

Dikatakan Delima, mari kita tumbuh kembangkan budaya melayu dikota Tanjungbalai, dan kepada seluruh pengurus lainnya agar dapat bekerjasama bahu membahu mengembangkan dan melestarikan budaya adat melayu di Kota Tanjungbalai, karena saya tidak akan mampu bekerja sendiri sebagai Ketua tanpa bantuan orang lain, saya akan berusaha mengayomi semuanya, ujar Delima.

Wali Kota Tanjungbalai, H.M Syahrial SH,MH dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada pengurus PD MABMI Kota Tanjungbalai Periode 2019 2023 yang baru dilantik, semoga keberadaan PD MABMI Kota Tanjungbalai dapat menjadi tali pengikat dan payung pemersatu serta dapat memberikan kontribusi pemikiran, ide, nasehat dalam rangka proses pembangunan di Kota Tanjungbalai.

Melalui Tema Pelantikan “Menuju Tanjungbalai Yang Berbudaya Melayu dan Bersih”, Wali Kota Tanjungbalai mengajak seluruh pengurus PD MABMI Tanjungbalai harus mampu berperan dalam menjaga Budaya Melayu untuk generasi kita mendatang.

Beliau juga mengungkapkan Amanah yang diemban sebagai pengurus MABMI di Kota Tanjungbalai yang masuk dalam Kesultanan Asahan, makna dan konsekuensi bahwa kita hendaknya mampu menjunjung tinggi adat dan martabat Melayu di bumi ini. Kita tidak harus melestarikan tarian atau tradisi Melayu saja, namun nilai-nilai karakter luhur yang telah diwariskan secara turun temurun harus kita jaga bersama yang merupakan investasi masa depan dalam membangun peradaban bangsa. Mari sama-sama menjaga kebudayaan Melayu karena Tanjungbalai merupakan salah satu daerah bagian dari Kerajaan Melayu yakni Kesultanan Asahan, Kata Wali Kota

“Dalam hal melaksanakan program kerjanya haruslah disinergikan dengan program kerja Pemkot Tanjungbalai serta harus sesuai dengan program kerja antar seluruh etnis sehingga mampu menjaga dan memperkenalkan budaya yang ada agar tidak mengalami kepunahan.

Salah satu komitmen saya dan seluruh jajaran Pemkot Tanjungbalai yakni dengan dicanangkan gerakan Berbusana Melayu yakni “Teluk Belanga” di Lingkungan Kantor Pemerintah Kota Tanjungbalai bagi seluruh ASN merupakan upaya kita dalam melestarikan Budaya Melayu itu sendiri di Kota Tanjungbalai,” ungkap H.M Syahrial.

Saya juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Ketua Umum Pengurus Besar MABMI Syamsul Arifin gelar Datok Sri Lelawangsa dan Kesultanan Asahan yang secara terbuka telah memberi sinyal kepada masyarakat Melayu di Sumut termasuk pengurus MABMI Kota Tanjungbalai, agar siap mendukung dan memenangkan saya untuk Periode Kedua mendatang, Ungkap Wali Kota Tanjungbalai.

Dukungan dan perhatian yang diberikan ini menjadi semangat dan motivasi buat saya untuk lebih baik lagi dan bekerja keras dalam mengemban tugas dan amanah dari seluruh masyarakat Tanjungbalai dalam periode pertama ini sehingga kepercayaan masyarakat kepada saya maju pada Periode kedua mendatang tidak pernah pudar. Tentunya, Komitmen saya sebagai putra asli Kota Tanjungbalai yaitu saya ingin Kota Tanjungbalai menjadi daerah yang Maju dan Sejahtera dengan pembangunan yang berkesinambungan sehingga Tanjungbalai dapat sejajar dengan daerah maju lainnya di Sumut, ungkap H.M Syahrial.

Ketua umum PB MABMI Datuk Syamsul Arifin gelar Datuk Sri Lelawangsa di sela sela acara Pelantikan PD MABMI Tanjungbalai Periode 2019-2023 mengajak Seluruh Kader MABMI Sumut khususnya yang ada di Kota Tanjungbalai harus siap membantu dan memenangkan Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial yang disebutnya akan maju kembali dalam periode Kedua untuk membangun Kota Tanjungbalai, melalui pertarungan Pilkada tahun 2020 mendatang.

Diakui Syamsul Arifin, pertarungan pada Pilkada 2020 mendatang sangatlah berat namun terasa lebih mudah jika kita saling menguatkan dan bahu membahu mendukung calon yang kita telah pilih saat ini

Bagi MABMI kata Syamsul Arifin, saat ini Sosok H.M Syahrial merupakan sosok yang paling cocok, muda dan energik serta peduli tidak hanya bagi etnis melayu saja tetapi juga buat etnis lainnya yang ada di Kota Tanjungbalai ini.

Hal serupa juga disampaikan Kesultanan Asahan yang siap mendukung dan memenangkan H.M Syahrial SH,MH dalam pencalonan untuk periode kedua pada Pilkada 2020 mendatang

Pelantikan berdasarkan Surat Keputusan, Nomor, 01/ORG/PB. MABMI/SK/VIII/2019 tanggal 22 Agustus 2019, diawali dengan pembacaan Ikrar MABMI dan penyerahan Pataka, serta penyerahan surat keputusan dari PB MABMI kepada PD MABMI Kota Tanjungbalai.

Terpilih Pengurus PD MABMI Kota Tanjungbalai Periode 2019 2023, yang dilantik yaitu, Ketua Hj Delima SPd, Sekretaris Lian Rangkuti Bendahara Dahwiyani,SE serta pengurus lainnya.

Dalam Kesempatan tersebut Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial bersama PD MABMI Kota Tanjungbalai beserta Forkopimda melaksanakan tepung tawar (Upah-upah) kepada Ketua Umum PB MABMI Datok Sri H Syamsul Arifin, SE gelar Datuk Sri Lelawangsa dan Sri Paduka Tuanku Sultan Asahan Dr Kamal Abraham Abdul Jalil Rahmadsyah.