Pelantikan Dewan Hakim MTQ Nasional ke-49 Tingkat Kota Tanjungbalai Tahun 2017.

Walikota Tanjungbalai M. Syahrial, SH, MH melantik Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional ke-49 Tingkat Kota Tahun Anggaran 2017 sebanyak 33 orang terdiri dari 8 (delapan) cabang, antara lain; Cabang Mujawad/Tartil/Cacat Netra, Cabang Qira’ah Sab’ah/Qari Lansia, Cabang Hifdzil Qur’an, Cabang Syarhil Qur’an, Cabang Fahmil Qur’an, Cabang Khattil Qur’an, Cabang M21Q, Cabang Tafsir Qur’an di Aula 1 Pemerintah Kota Tanjungbalai. Sebagai Koordinator H. Syahron Sirait, S.Pdi dan Sekretaris Drs. H. Arifin Marpaung.

 

Dalam kesempatan tersebut, koordinator dewan hakim memberikan pernyataan sikap bahwa kami seluruh dewan hakim seluruh cabang akan melaksanakan tugas sesuai dengan bidang dan kemampuan kami masing-masing dengan baik, jujur dan senantiasa mengharap ridho Allah SWT.

 

Walikota Tanjungbalai yakin dan berharap bahwa para dewan hakim akan memberikan penilaian yang adil, jujur, ikhlas dan tanpa ada intervensi dari pihak manapun serta memiliki nilai ibadah dihadapan Allah SWT. Sesuai dengan visi misi Kota Tanjungbalai akan mencari kader-kader dan bibit-bibit serta peningkatan minat generasi muda dalam membaca Al-Qur’an dan pengetahuan masyarakat akan pentingnya Al-Qur’an dalam upaya membangun mental spiritual masyarakat.

 

Dalam kesempatan yang sama Bapak Walikota Tanjungbalai mengatakan bahwa juara di tingkat kota akan di berangkatkan ibadah Umroh ke tanah suci.

Turut hadir para Staf Ahli; OPD Kota Tanjungbalai; Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Tanjungbalai; para Dewan Hakim; para Official MTQN ke-49 tk Kota Tanjungbalai.