PEMKO TANJUNGBALAI TERIMA KUNJUNGAN TIM SAFARI RAMADHAN 1437 H/2016 M PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA UTARA.
Walikota/Wakil Walikota Tanjungbalai M.Syahrial SH.MH /Drs.H.Ismail ,Sekretaris Daerah,Forum Koordinasi Pimpinan Daerah beserta jajaran Pemko menerima Tim Safari Ramadhan Pemprovsu dipendopo Rumah Dinas Walikota. Sabtu (11/06).
Tim yang dipimpin Sekdaprovsu H.Hasban Ritonga SH beserta 24 Pimpinan SKPD Pemprovsu,Kakanwi
l Agama Provsu Drs.H.Tohar Bayoangin M.Ag dan didampingi Penceramah K. H. ZULFIKAR Hajar LC.
Dalam Kunjungan tersebut Pemerintah Pemprovsu menyerahkan Bantuan Kepada 100 anak yatim, 100 Ulama dan BKM Mesjid Assalamah berupa Uang Santunan dan Kain sarung sementara kepada BKM Assalamah diberi bantuan dana sebesar 15 juta Rupiah.
Walikota Tanjungbalai dalam Sambutan nya Menyampaikan Selamat datang kepadaBapak Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara beserta Rombongan dikota Tanjungbalai serta Ucapan terimakasih atas pemberian tali asih yg telah diberikan kepada Anak Yatim dan Ulama Kota Tanjungbalai.
Sementara itu ketua Tim Safari Ramadhan Pemprovsu H. HASBAN Ritonga SH,Mengatakan
Bahwa tim Safari Ramadhan Pemprovsu dibagi dua.tim satu dipimpin Gubsu H. T Erry Nuradi M.Si dan Tim Dua dipimpin Sekdaprovsu kekota Tanjungbalai.
Selain itu, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk tahun 2016 memprioritaskan perhatian Pembangunan antara lain:
1. Peningkatan kehidupan beragama,Penegakan hukum, Penguatan Tata kelola Pemerintahan yang baik (Good Governance)dan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan .
2.Peningkatan Aksesibilitas dan kualitas Pendidikan.
3 . Peningkatan Aksesibilitas dan Pelayanan kesehatan.
4 . Peningkatan Infrastruktur dan Pengembangan wilayah mendukung daya saing perekonomian.
5 . Peningkatan Produksi, Produktivitas dan daya saing Produk Pertanian, Kelautan, dan Perikanan.
Usai berbuka Bersama serta Solat Magrib dan makan bersama dilanjutkan dengan Ceramah Agama oleh AL-Ustad K. H. ZULFIKAR HAJAR LC.
ditutup dengan Solat Isa dan Taraweh bersama diMushola Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai.