Walikota H.M Syahrial : “Selamat HUT Ke-42 buat PT INALUM (Persero) semoga menjadi BUMN Terbaik di Indonesia

Walikota H.M Syahrial : “Selamat HUT Ke-42 buat PT INALUM (Persero) semoga menjadi BUMN Terbaik di Indonesia

PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) menginjak usianya yang ke-42 tahun pada tanggal 6 Januari 2018. Walikota H.M Syahrial menghadiri Malam Resepsi HUT Ke-42 PT INALUM (Persero) yang berlangsung di Recreation Hall-Tanjung Gading (Rabu, 24/1/2018). Direktur Utama INALUM Budi Gunadi Sadikin, Dewan Komisaris PT INALUM, Mewakili Kementerian BUMN, Pemerintah Kabupaten Batubara, Forkopimda Kab. Batubara, Kab. Asahan dan Tanjungbalai serta Jajaran PT INALUM (Persero).

Dalam sambutannya, Direktur Utama INALUM Budi Gunadi Sadikin menyampaikan bahwa INALUM telah ditunjuk sebagai Induk Holding Industri Pertambangan dan ingin meningkatkan eksplorasi cadangan mineral serta hilirisasi tambang.

“INALUM telah ditunjuk sebagai Induk Holding Industri Pertambangan sejak November 2017 lalu membawahi PT Aneka Tambang Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Timah Tbk dan 9,36% Saham PT Freeport Indonesia.”

“Tujuan dibentuknya Holding Industri Pertambangan adalah untuk meningkatkan eksplorasi cadangan mineral serta mendorong terjadinya hilirisasi tambang yang dapat meningkatkan nilai tambah,” jelas Budi.

Pada acara tersebut juga dilaksanakan pemotongan Tumpeng oleh Direktur Utama INALUM Budi Gunadi Sadikin didampingi jajaran Direksi INALUM dan Kepala Daerah yang hadir.

“Tahun ini merupakan ulang tahun pertama dimana INALUM telah berstatus sebagai Induk Holding Industri Pertambangan.”

“Harapannya di umur yang ke-42 tahun ini INALUM mampu mengemban tugas sebagai Induk Holding ini dengan baik dan mampu mencapai target-target yang telah ditetapkan. Agar Holding Industri Pertambangan mampu masuk ke dalam jajaran 500 Fortune Global Company