Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial melepas 76 Atlet Mengikuti POPDASU XIII di Kota Padang Sidimpuan

Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial melepas 76 Atlet Mengikuti POPDASU XIII di Kota Padang Sidimpuan


Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH melepas keberangkatan Kontingen Atlet Pelajar Kota Tanjungbalai ke ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah Sumatera Utara (Popdasu) XIII/2018 di Kota Padang Sidimpuan (Kamis, 19/7/2018) pagi tadi sekitar Pukul 09.30 Wib. Kontingen Pelajar Kota Tanjungbalai ini dilepas dari Pendopo Rumah Dinas Wali Kota

Wali Kota Tanjungbalai berharap seluruh atlet dapat berjuang optimal dengan menampilkan kemampuan terbaiknya, demi mengharumkan nama Kota Tanjungbalai. Karena Seluruh atlet yang akan bertanding di Popdasu 2018 kali ini adalah orang-orang pilihan yang telah melalui seleksi yang ketat.

“Alhamdulillah, pada keikutsertaan di ajang Popdasu XII/2016 lalu, Kontingen Tanjungbalai mampu menempati posisi Lima besar Sumut dengan meraih 4 Emas, 6 Perak dan 8 Perunggu. Karena itu saya berharap, prestasi tahun ini lebih baik dari periode sebelumnya,” ungkap Wali Kota.

Ketua Kontingen Atlet Popdasu XIII/2018 Kota Tanjungbalai yang juga Kadis Pemuda dan Olah Raga Siman SH, mengatakan Popdasu XIII/2018 digelar 21 hingga 28 Juli mendatang.

Pada even itu, Kontingen Kota Tanjungbalai diperkuat 76 atlet, 24 pelatih dan ofisial dari 8 cabang olahraga, dengan rincian 9 atlet voli, 14 atlet gulat, 12 atlet pencak silat, 6 atlet tenis meja, 6 atlet bulu tangkis, 7 atlet renang, 9 atlet sepak takraw, dan 13 atlet atletik.

“Dalam keikutsertaan Kontingen Kota Tanjungbalai di ajang Popdasu 2018 kali ini, kita tetap berusaha untuk mempertahankan prestasi sama dengan Popdasu periode sebelumnya dan kita juga akan terus berupaya untuk meraih posisi tiga besar Sumut,” kata Siman.