Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Tanjungbalai kembali melakukan inovasi industri kreatif, sebelumnya Dekranasda Kota Tanjungbalai telah mengembangkan industri Batik dan Kerajinan Kulit Kerang berciri khas kota tanjungbalai. Hari ini Dekranasda Kota Tanjungbalai membuka pelatihan Wira usaha baru Kaligrafi berbahan Bulu Ayam dengan mengundang 3 orang peserta masing-masing dari tiap Kecamatan yang dilatih oleh Pelatih/Narasumber dari Kabupaten Jember Susmiyadi. Seluruh peserta mendapatkan materi dan pelatihan yang dipusatkan di Pendopo Rumah Dinas Walikota (Rabu, 15/11).
Walikota Tanjungbalai H.M.Syahrial SH, MH yang membuka acara tersebut menyampaikan pengembangan industri kecil dan menengah (IKM) memiliki peran yang strategis dalam perekonomian kota tanjungbalai. Hal ini sejalan dengan visi Pemko Tanjungbalai dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah 2016-2021 “Mewujudkan Kota Tanjungbalai yang Berprestasi, Religius, Sejahtera, Indah dan Harmonis.
Sama halnya dengan yang kita laksanakan saat ini dalam pengembangan Industri Kreatif Kaligrafi berbahan dasar bulu ayam, semoga langkah Strategis yang dilaksanakan oleh Dekranasda dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian kota Tanjungbalai dapat meningkatkan pengembangan Produk IKM dan sentra industri Kreatif dikota Tanjungbalai serta dapat meningkatkan Pendapatan tambahan bagi warga, ujar H.M.Syahrial.
Sementara itu Ketua Dekranasda tanjungbalai Ny. Hj. Sri Silvisa Novita M.Syahrial mengatakan menyambut baik dan terimakasih kepada Pemko Tanjungbalai yang telah mendukung terlaksananya penyelenggaraan acara Penumbuhan Usaha baru Kaligrafi dari bulu ayam ini. Kegiatan ini mengandung arti pengembangan industri kreatif dikota Tanjungbalai sekaligus meningkatkan populasi industri rumah tangga yang dapat bermitra dengan Dekranasda Kota Tanjungbalai.
Penumbuhan Wira usaha baru Kaligrafi berbahan Bulu Ayam yang merupakan ide dan gagasan Dekranasda Kota Tanjungbalai kepada Pemko Tanjungbalai dalam menambah keanekaragaman etnik kerajinan yang ada dikota Tanjungbalai. Harapannya semoga kegiatan ini dapat memberikan motivasi kepada seluruh peserta pelatihan untuk terus semangat berkarya, berkreatifitas untuk meningkatkan kerajinan dikota Tanjungbalai dan sekaligus meningkatkan kesejahteraan Masyrarakat serta mengurangi angka kemiskinan dikota Tanjungbalai.
Pelatihan Wira usaha baru Kaligrafi berbahan dasar bulu ayam dilaksanakan mulai hari ini hingga hari minggu tanggal 19 Nopember 2017.