Walikota tanjungbalai M.Syahrial SH, MH didampingi Plt.Kepala Bappeda Ahmad Solihin dan Staf Ahli melakukan Ekspos “RENCANA REVITALISASI TERMINAL PENUMPANG PELABUHAN TELUK NIBUNG KOTA TANJUNGBALAI “di Kantor PT.PELINDO I MEDAN (Jumat,17/6).
Walikota berharap dukungan dari PT.PELINDO I yang akan segera merealisasikan REVITALISASI Terminal Penumpang Teluk Nibung ditahun 2016 ini. Harapannya dengan REVITALISASI Terminal penumpang ini nantinya akan menambah kenyamanan,keindahan serta penambahan jumlah penumpang yang akan masuk dan keluar melalui Terminal Penumpang Teluk Nibung ini nantinya,ujar walikota tanjungbalai M.Syahrial.
Dirut PT.PELINDO I Bambang Eka Cahyana juga menjelaskan bahwa pelaksanaan REVITALISASI Terminal Penumpang Teluk Nibung ini akan direncanakan pembangunannya pertengahan tahun ini dan mudah-mudahan akan selesai akhir tahun 2016 ditambah juga pembangunan Area Taman dan Foodcourt yang direncanakan selesai pertengahan tahun 2017,ujar Dirut PT.PELINDO I.
Hadir juga dalam pertemuan tersebut para Direksi PT.PELINDO I dan jajarannya,GM Pelindo Tanjungbalai Asahan Jonni Sitompul serta perwakilan dari Pemko Tanjungbalai.