Pemerintah Kota Tanjungbalai melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian melaksanakan Pasar Murah di seluruh Kecamatan se-Kota Tanjungbalai.Pembukaan pasar murah dilaksanakan di Kecamatan Sei Tualang Raso dan Teluk Nibung. Wakil Walikota Tanjungbalai Drs.H.Ismail hadir langsung dalam pelaksanaan Pembukaan Pasar Murah di Kantor Camat Sei Tualang Raso (Selasa, 13/6).
Pelaksanaan Pasar Murah dimulai tanggal 13 Juni s/d 15 Juni 2017.
Tanggal 13 Juni dilaksanakan di Kecamatan Teluk Nibung dan Sei Tualang Raso;
Tanggal 14 Juni di Kec. Tanjungbalai Utara/Kantor Camat dan Kecamatan Datuk Bandar di Kelurahan Selat Lancang; Tanggal 15 Juni dilaksanakan di Kecamatan Datuk Bandar/Kantor Camat dan Kecamatan Tanjungabalai Selatan bertempat di Kantor Disperindag.
Wakil Walikota berharap Pelaksanaan Pasar Murah yang dilaksanakan Pemko Tanjungbalai tahun ini dapat meringankan sedikit beban masyarakat, semoga tahun depan Pemko Tanjungbalai dapat meningkatkan jumlah paket dan jenis barang yang akan dibagikan.Tahun ini Pemko Tanjungbalai membagikan 800 paket untuk seluruh kecamatan. Paket yang diberikan berupa beras 10 Kg dengan Harga Rp 75.000, gula 2Kg Rp. 15.000 dan minyak goreng 2 liter dengan harga Rp. 15.000.
Pasar murah ini ditujukan bagi masyarakat yang kurang mampu untuk meringankan beban dalam menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1438 H/ 2017 M.Hadir dalam acara tersebut Asisten Ekbangsos Drs. Abdul Hayyi Nasution, Kadis Perindag Arman Fadillah S.Pd, Kabag Perekonomian Darul Yana Siregar, Camat Sei Tualang Raso Maspar, Lurah di Kecamatan Sei Tualang Raso serta Jajaran Kecamatan Teluk Nibung.