Guyuran Hujan Tidak mengurangi Semangat Pelaksanaan Peringatan Sumpah Pemuda ke-88 Kota Tanjungbalai
Kota Tanjungbalai yang sudah diguyur Hujan mulai pagi dini hari hingga menjelang siang,kondisi ini tidak mengurangi Semangat dari para peserta Upacara Peringatan Sumpah Pemuda ke-88 Kota Tanjungbalai yang dilaksanakan di Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah Kota Tanjungbalai (Jumat, 28/10). Walikota Tanjungbalai M.Syahrial SH, MH langsung turun sebagai Inspektur Upacara Pada Peringatan Sumpah Pemuda tahun 2016 ini.
Seluruh Peserta upacara tampak mengikuti Upacara dengan penuh hikmah dan antusias. Pembacaan Sumpah Pemuda langsung di bacakan oleh perwakilan dari KNPI kota tanjungbalai didampingi Pemuda yang memakai pakaian adat yang merupakan wujud dari para Pemuda dari berbagai Etnis yang ikut mendeklarasikan Sumpah pemuda pada 28 Oktober 1928 yang lalu. Jong Bataks, Jong Selebes,Jong Jawa,Jong Sumatera adalah bagian dari Pemuda saat itu.
Walikota yang membacakan Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menekankan bahwa Peringatan Sumpah Pemuda tahun ini merupakan Kebangkitan anak muda Indonesia. Dengan kemajuan teknologi,Pemuda – pemuda Indonesia dari Sabang sampai Merauke terus bergerak memberikan Sumbangsih pemikiran dan gagasan untuk kesejahteraan dan kebesaran Bangsa indonesia,terutama diatas dunia. Mengingat Pesan Bung Karno yang hebat “Beri Aku 1000 orang tua,niscaya akan kucabut semeru dari akarnya,Beri aku 10 Pemuda niscaya akan kuguncang Dunia” hal inilah yang akan kita buktikan dan saat ini sudah terbukti, Diantaranya Rio Hariyanto yang masuk level internasional F1,tradisi Emas dari Cabang Bulutangkis di Olimpiade Rio de jeneiro lewat Owi-Butet,Joe Taslim yang menjadi Aktor Hollywood,Gama Ali Bin Said yang berhasil dengan inovasi Bank Sampahnya dan membuat Pangeran Charles Inggris kagum dan banyak lagi para pemuda Indonesia yang sukses. Untuk itulah kita sebagai pemuda Indonesia akan terus berupaya menjadikan Indonesia sejajar dengan Negara lain.
Usai Upacara dilanjutkan dengan Penampilan Baris Berbaris dari Polisi Cilik (Pocil) Polres Tanjungbalai dan pemberian Penghargaan kepada Pocil oleh Walikota Tanjungbalai.
Hadir dalam Upacara tersebut Forum Koordinasi Pimpinan Daerah ( Forkopimda ) Kota Tanjungbalai Wakil Walikota Drs.H Ismail,Danlanal TBA,Ketua Pengadilan Negeri,Ketua Pengadilan Agama, Mewakili Ketua DPRD, Mewakili Kapolres, Mewakili Dandim 0208/AS,Danki Brimob, Seketaris Daerah Drs.Abdi Nusa serta SKPD Pemerintah Kota Tanjungbalai, KNPI kota tanjungbalai, Organisasi Pemuda yang tergabung dalam KNPI,Aparatur Sipil Negara (ASN),TNI dan Polri serta Siswa SMA kota tanjungbalai.