Wali Kota Tanjungbalai, H.M Syahrial SH,MH pagi memimpin apel Pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungbalai yang dilaksanakan di Halaman Balai Kota Tanjungbalai (Senin, 2/9/2019)
Dalam arahannya, Wali Kota meminta kepada seluruh pegawai Pemerintah Kota Tanjungbalai untuk dapat mengoptimalkan tugas dan fungsinya dengan baik.
“Jalankan setiap pekerjaan dengan sebaik-baiknya, antar OPD harus saling sinergi. Saya mengimbau seluruh OPD untuk bekerja keras dalam mengoptimalkan kinerjanya melalui program program strategis yang tentunya berfokus pada bidang kemasyarakatan,” jelas H.M Syahrial.
Selain itu, Wali Kota berharap agar seluruh ASN Pemkot Tanjungbalai dapat menjalankan tugasnya lebih baik lagi. Saat ini kita sedang fokus pada penyiapan APBD 2020, untuk itu saya berharap seluruh OPD dapat menyusun rencana Anggaran dan Program disetiap OPD nya dengan baik, saya akan pantau nanti hasilnya dalam setiap ekspos yang dilakukan oleh para OPD, tegas Wali Kota
Kepada para Camat Lurah dan tentunya Kepala Lingkungan sebagai ujung tombak di masyarakat untuk terus memantau dan membantu Pemerintah Kota Tanjungbalai dalam menjaga Lingkungannya melalui berbagai kegiatan diantaranya Gotong royong, Siskamling dan kegiatan sosial lainnya.
“Seluruh tugas ini harus bisa kita bentuk dalam dedikasi kita, bagaimana kita bisa membahagiakan masyarakat kita, rekan kerja kita dan juga keluarga,” ucap Wali Kota H.M Syahrial
Pada kesempatan apel pagi tersebut, Wali Kota sebelumnya mengecek setiap barisan peserta Apel, mulai dari Barisan Kepala OPD, Badan, Dinas, Seketariat DPRD, Seketariat Pemkot Tanjungbalai, Kecamatan, Kelurahan dan Kepala Lingkungan guna memastikan kehadiran dan pemakaian atribut ASN.