Plt Walikota Tanjungbalai Resmikan Rumah Tahfidz Masjid Saksi

Diskominfo Tanjungbalai – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Tholib meresmikan pembangunan gedung rumah tahfidz Alquran Masjid Saksi Kota Tanjungbalai yang berlokasi di Jalan S Parman (Listrik), dengan menggunting pita sekaligus penandatanganan prasasti, Senin (6/6/2022) malam.

“Dengan mengucapkan Allahu Akbar, saya resmikan rumah Tahfidz ini. Melalui rumah tahfidz ini kita meminta kepada Allah SWT, akan menjamurnya generasi-generasi pecinta Alquran dan selanjutnya mempopulerkan nilai nilai yang terkandung di dalamnya ke tengah masyarakat,” ucap Waris.

Waris mengaku tidak akan tinggal diam dan akan terus memberikan perhatian terhadap rumah tahfidz baik secara pribadi ataupun atas nama Plt Wali Kota.

Acara peresmian Rumah Tahfidz Alquran Masjid Saksi Tanjungbalai juga dirangkai dengan acara Halal bi halal, pemberian beras kepada para pengurus BKM dan acara ikrar syahadat atas memeluk Islamnya seorang pemuda yang diberi nama Taufik Hidayat sekaligus upah-upah.

Dalam kesempatan itu turut dihadiri Wakaplores Tanjungbalai Kompol H
Jumanto, Palaksa Lanal TBA Mayor Laut (P) Nabil.

Hadir juga Ketua BKM Masjid Saksi Al Ustaz H Hasan Taufan, Ketua Forum Silaturahmi BKM Masjid Kota Tanjungbalai sekaligus Ketua Pembangunan Tahfidz Alquran Masjid Saksi Ust Indra BMT dan Penceramah/Pentausiyah Ust Syaiful Amri Nasution.