Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) ke 48 resmi telah ditutup oleh Seketaris Daerah Provinsi Sumatera Utara Dr Ir Hj R Sabrina, MSi, Senin (8/4) malam di Tapian Daya Pekan Raya Sumatera Utara jalan Gatot Subroto, Medan.
Even tahunan kebanggaan masyarakat Sumut ini sebelumnya telah berlangsung selama satu bulan dan telah menampilkan berbagai lomba, pameran produk lokal, Pertunjukan musik, Malam Budaya, dan lain sebagainya.
Ketua Pengelola PRSU, Nuzirwan Lubis menyebutkan selama pelaksanaan dari 8 Maret hingga 8 April, PRSU mencatatkan transaksi sekitar Rp57 miliar dan mencatatkan 265.000 kunjungan.
Sekdaprov Sumut menyampaikan apresiasi kepada semua peserta mulai dari OPD Pemprov Sumut, Pemkab/Pemko, BUMN, BUMD dan para pelaku UMKM serta masyarakat Sumut yang telah mendukung terlaksananya PRSU 2019.
“Secara khusus juga kami sampaikan terima kasih kepada Pemerintah Pulau Pinang Malaysia yang setiap tahun berpartisipasi menyemarakkan PRSU,” kata Sabrina pada penutupan yang juga dihadiri sejumlah kepala daerah se-Sumut itu.
Untuk itu Pemerintah Provinsi Sumut mengajak agar terus melakukan terobosan dengan berbagai upaya sejalan dengan telah ditetapkannya Sumut sebagai salah satu dari 7 provinsi yang masuk dalam pengembangan zona kawasan ekonomi khusus.
Penetapan sebagai zona kawasan ekonomi khusus itu, akan memperkuat pertumbuhan ekonomi Sumut. Karenanya diharapkan arena PRSU diberdayakan untuk mempromosikan potensi daerah, promo produk unggulan dan pariwisata
Wakil Wali Kota Tanjungbalai, Drs.H Ismail usai menghadiri acara penutupan menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas kesungguhan kita dalam pelaksanaan PRSU tahun ini.
“Saya ucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak terutama panitia penyelenggara karena telah melaksanakan atau menampilakan Paviliun dan Kesenian Kota Tanjungbalai ini dengan sebaik-baiknya sehingga pada penutupan PRSU ini berhasil sebagai juara Harapan II, ini adalah kerja keras kita bersama yang secara sungguh-sungguh kita laksanakan, “ujar Wakil Wali Kota”.
Mudah mudahan apa yang kita lakukan ini dapat kita pertahankan bahkan kita tingkatkan lagi pada pelaksanaan PRSU tahun 2020 mendatang. Tentunya apa yang diraih saat ini membawa nama baik Pemerintah Kota Tanjungbalai di Provinsi Sumatera Utara, harapnya.
Dan untuk PRSU Tahun 2019 ini sangat membanggakan bagi Kota Tanjungbalai karena mendapatkan 2 (Dua) prestasi terbaik. Prestasi tersebut yakni Juara Harapan II Paviliun Terbaik yang diterima langsung Wakil Wali Kota Drs. H Ismail dan Juara Harapan II Kesenian terbaik di Wakili Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Tetty Juliani Siregar ST,MT yang diserahkan Sekda Provsu Hj. R Sabrina
Pada penutupan itu, Sekdaprov Sumut Sabrina bersama Nuzirwan, menyerahkan penghargaan kepada peserta terbaik. Kategori paviliun terbaik diraih Pemkab Deli Serdang, Kategori Paviliun Terinovatif Pemkab Serdang Bedagai.
Kemudian Pemandu Terbaik Pemkab Deli Serdang, Paviliun Terfavorit Pemkab Sergai, Kesenian Terbaik Pemkab Batu Bara, kategori Partisipatif Padang Lawas dan SKPD Terbaik Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumut.