Pemerintah Kota Tanjungbalai melaksanakan Rapat Persiapan Hari Kebangkitan Nasional dan Persiapan MTQ ke-49 Tingkat Kota Tanjungbalai di Aula II Kantor Walikota Tanjungbalai hari ini (Senin, 8 Mei 2017).
Rapat dimulai dengan membahas persiapan hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2017. Untuk memperingati hari Kebangkitan Nasional Pemerintah Kota Tanjungbalai akan mengadakan upacara yang dilaksanakan pada tanggal 22 Mei 2017.
Sementara itu untuk persiapan MTQ ke -49 Tingkat Kota Tanjungbalai, Kabag Sosial menyampaikan susunan dan tugas kepanitiaan yang tercantum dalam Keputusan Walikota Tanjungbalai.
Kegiatan MTQ ini akan dilaksanakan pada tanggal 21-24 Mei 2017 bertempat di Gedung Olahraga Kota Tanjungbalai Jl. Jend. Sudirman Km. 5 Kota Tanjungbalai.
Pembukaan akan dilaksanakan pada tgl. 22 Mei 2017 pkl. 14.00 WIB yang diawali pawai dengan rute dari jl. Arteri menuju gedung GOR.
Walikota Tanjungbalai M. Syahrial, SH.MH memberikan masukan dan arahannya kepada seluruh peserta rapat yang adalah panitia. Walikota mengajak seluruh panitia yang sudah di SKkan agar bekerja optimal mengupayakan masyarakat untuk antusias dalam menghadiri kegiatan MTQ ini.
Penutupan MTQ akan dilaksanakan pada tgl 24 Mei malam hari sekaligus penyambutan bulan suci ramadhan.
Rapat diikuti oleh Sekda, Asisten II, OPD,, dan undangan lainnya.