Dalam Upaya percepatan Penanggulangan kemiskinan dan pengembangan Kebijakan Publik dibidang Perlindungan Sosial, oleh karena itu kebijakan Pemerintah melalui Kementerian Sosial yang diwujudkan dalam Program Keluarga Harapan disetiap Kab/Kota yang ada diindonesia dan begitu juga dikota tanjungbalai.
Pelaksana Program Keluarga Harapan secara umum kota tanjungbalai memiliki peserta PKH sebanyak 4.317 KSM, dalam kesempatan kali ini Walikota M.Syahrial SH, MH menyerahkan simbolis Kartu Program Keluarga Harapan (PKH) untuk kota tanjungbalai kepada Keluarga Sangat Miskin (KSM)kota tanjungbalai di Aula Kantor MUI (Senin, 19/9).
Walikota dalam sambutannya menghimbau kepada seluruh Masyarakat dan pihak terkait untuk mendukung dan mensukseskan pelaksanaan program Keluarga Harapan dikota tanjungbalai. Kepada Keluarga Peserta PKH agar menggunakan dana program keluarga harapan yang diterima nantinya Tepat Sasaran sesuai Peruntukannya. Dan kepada Operator dan pendamping PKH,mari kita tingkatkan Kepedulian terhadap masyarakat Miskin agar Warga yang menjadi peserta PKH lepas dari Kemiskinan dan dapat menumbuhkan Kemandirian Ekonomi.
Hadir dalam acara tersebut Kadis Sosial Kota Tanjungbalai,Ka.Kemenag tanjungbalai,Ka.Kantor Pos tanjungbalai,SKPD terkait dan peserta Program Keluarga Harapan dari seluruh Kecamatan sekota tanjungbalai.