Walikota Tanjungbalai M.Syahrial SH,MH didampingi Wakil Walikota Drs.Ismail,Sekda Drs.Abdi Nusa dan Para Assisten menyerhakan Penghargaan yang diraih Kota Tanjungbalai untuk tingkat Nasional dan Propinsi Sumatera Utara disela-sela Apel gabungan Pemerintah Kota Tanjungbalai di Halaman Kantor Walikota (Senin, 3/10).
Penghargaan yang diserahkan diantaranya Sekolah Adiwiyata Nasional yang diterima SD Negeri 130001, Juara 2 Tingkat Nasional Lomba Desain Poster FLS2N jenjang SMA diterima oleh SMA Sisingamangaraja atas nama Stefani Chan, Juara I Tingkat Propinsi Sumatera Utara Guru Berprestasi SD 132405 atas nama Jamaluddin S.Pd, Juara I tingkat Propinsi Sumatera Utara Story Telling FLS2N atas nama Raudhan Nasution SMP Negeri I, Juara I Tingkat Propinsi Sumatera Utara Lomba Debat Bahasa Jepang jenjang SMK yang diraih SMK N 4 atas nama Naldi Sagala dan Afni Rizanni serta Juara Umum Lomba Masak Serba Ikan tingkat Propinsi Sumatera Utara Kategori Menu Keluarga yang diraih TIM Penggerak PKK Kota Tanjungbalai.
Walikota dalam sambutannya mengapresiasi Prestasi yang sudah diraih ini dan kiranya dapat semoga dapat terus ditingkatkan nantinya guna membawa harum Kota tanjungbalai. Walikota juga mengharapkan agar Seluruh SKPD untuk terus meningkatkan Kinerja dalam memberikan Pelayanan kepada Masyarakat demi terwujudnya VISI-MISI Walikota dan Wakil Walikota Tanjungbalai dalam mewujudkan Tanjungbalai BERSIH “Berprestasi,Religius,Sejahtera,Indah dan Harmonis”
Hadir dalam Apel Gabungan Pemerintah Kota Tanjungbalai dinataranya Seluruh PNS dilingkungan Pemerintah Kota Tanjungabalai dan Kepala Lingkungan.